
KENDAL - Personel Polsek Pegandon melaksanakan kegiatan Patroli BLP (Blue Light Patrol), pelaksanaan kegiatan patroli dalam rangka menciptakan kondusifitas kamtibmas di wilayah hukum Polsek Pegandon dengan sasaran Perbankan, pertokoan dan titik rawan lainnya, Kamis (22/2/2024).
Kapolsek Pegandon AKP Adi Winarno menjelaskan bahwa Personel Polsek Pegandon melaksanakan giat Patroli BLP ini guna memberikan pelayanan kepada masyarakat pengguna jalan dan antisipasi gangguan kamtibmas di tempat tempat rawan kejahatan di wilayah Polsek Pegandon.
"Kami selalu berupaya mencegah timbulnya gangguan Kamtibmas dengan melakukan patroli ke tempat - tempat Rawan seperti Perbankan / ATM yang berpontensi rawan timbulnya gangguan Kamtibmas serta menghimbau kepada warga masyarakat agar bersama sama untuk ikut dan menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif," jelas AKP Adi Winarno.
Dalam tugasnya personil Polsek Pegandon juga melaksanakan patroli dialogis untuk memberikan himbauan pada masyarakat agar menjaga keamanan lingkungan dan memastikan bahwa situasi benar benar kondusif. Hal ini dilakukan dalam rangka Cipta kondisi pasca dilaksanakannya Pileg dan Pilpres Tahun 2024.
"Kita tidak boleh lengah meski situasi kecamatan Pegandon relatif aman pasca Pemilu 2024, kesiapsiagaan anggota harus tetap terus kita tingkatkan," pungkasnya.
Red-Spyd